Selasa, 10 Mei 2011

Sedia Sistem Sebelum Macet

Muladi Wibowohttp://harianjoglosemar.com
Kota Solo telah mampu menunjukkan watak dinamis dalam mengembangkan moda transportasi perkotaan. Keberadaan bus tingkat Werkudara, Batik Trans Solo (BTS), Sepur Kutuk Jaladara, dan lain-lain menunjukkan berbagai upaya parsial dari Pemerintah Kota (Pemkot) Solo dalam memberikan kenyamanan bagi warga kota dan siapa pun yang berkunjung ke kota ini. Namun demikian secara faktual, berbagai program itu belum mampu menjawab kegelisahan publik atas potensi kemacetan Kota Solo di masa mendatang. Saat ini di beberapa titik di Kota Solo telah terjadi kemacetan yang cukup mengganggu para pengguna jalan.